Sabtu, 30 Juni 2012

Resep Masakan Indonesia: RESEP MASAKAN PUDING LECI NANAS


RESEP MASAKAN PUDING LECI NANAS

 

Bahan I:

  1. 650 gram air
  2. 50 gram gula pasir
  3. 1 bungkus agar-agar putih
  4. 150 ml sirup leci siap beli
  5. 200 gram leci kalengan, tiriskan
  6. 200 gram nanas, potong segitiga

 

Bahan II:

  1. 700 ml susu cair cokelat
  2. 1 bungkus agar-agar cokelat
  3. 100 gram gula pasir
  4. 20 gram cokelat bubuk
  5. 50 dark cooking chocolate, cincang

 

Cara Membuat Resep Masakan Puding Leci Nanas:

  1. Siapkan cetakan pudding, susun leci di dasar loyang. Sisihkan.
  2. Bahan I: campur air, gula pasir dan agar-agar. Masak hingga mendidih.
  3. Tuang sirup leci, masak kembali hingga mendidih. Angkat, masukkan potongan nanas, aduk rata.
  4. Tuang adonan ke dalam loyang secara perlahan-lahan hingga setengah tinggi loyang. Biarkan hingga mengeras.
  5. Bahan II: Campur semua bahan, masak sambil terus diaduk-aduk hingga mendidih. Angkat.
  6. Tuang adonan di atas pudding leci, biarkan hingga mengeras. Potong-potong dan sajikan.

Hasil: 12 Porsi


Resep Indonesia Pilihan: RESEP MASAKAN TAHU KECAP


RESEP MASAKAN TAHU KECAP


Bahan:

  1. 4 buah tahu cina, potong persegi
  2. 2 sdm margarin untuk menumis
  3. 3 siung bawang putih, iris tipis
  4. ½ butir bawang bombay, cincang
  5. 50 ml air
  6. 1 sdt ang ciu
  7. 1 sdm kecap manis
  8. 1 sdt kecap asin
  9. ¼ sdt gula merah
  10. ½ sdt garam
  11. 1 batang daun bawang, iris halus
  12. Bawang goreng secukupnya, untuk taburan

Cara Membuat Resep Masakan Tahu Kecap:


  1. Goreng tahu setengah matang, angkat. Tiriskan, sisihkan.
  2. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Tuang air, lalu kecilkan api. Biarkan sampai mendidih.
  3. Masukkan tahu, tambahkan ang ciu, kecap manis, kecap asin, gula merah dan garam. Beri daun bawang, aduk sampai kuah mengental. Angkat, taburi bawang goreng.

Untuk 4 porsi


Resep Masakan Indonesia: Resep Buntut Bakar Saus Salsa


Resep Buntut Bakar Saus Salsa

 

 

Bahan â€" bahan :

500 gram buntut sapi

1 buah bawang Bombay, cincang halus

2 siung bawang putih, cincang halus

2 sdm saus tiram

2 sdm saus tomat

2 sdm saus sambal

2 sdm madu

2 sdm minyak zaitun

2 sdm kecap inggris

Garam, merica bubuk secukupnya

 

Saus Salsa :

4 buah tomat,potong dadu kecil

1 siung bawang putih, cincang halus

1 sdm daun ketumbar, cincang

2 buah cabai merah, cincang halus

2 buah jeruk nipis, peras airnya

1 sdm minyak zaitun

Garam, merica bubuk secukupnya

 

Cara Membuat Resep Buntut Bakar Saus Salsa :

1.    Campur bawang Bombay, bawang putih, saus tiram, saus sambal, madu, minyak zaitun, kecap inggris, garam, merica bubuk.

2.    Lumuri buntut dengan campuran bumbu. Diamkan 45 menit hingga bumbu meresap.

3.    Oven 180 derajat Celcius selama 60 menit hingga matang. Angkat.

4.    Saus : campur semua bahan saus, aduk rata.

5.    Sajikan buntut bakar dengan saus salsa

Untuk : 5 porsi


Resep Masakan Indonesia Pilihan: RESEP MASAKAN PINDANG DAGING PONTIANAK


RESEP MASAKAN PINDANG DAGING PONTIANAK

Bahan:

  1. 500 gram daging sapi, potong kotak melebar
  2. 2 siung bawang putih, iris halus
  3. 4 butir bawang merah, iris halus
  4. 3 sdm kecap manis
  5. 2 sdt garam
  6. 2 sdt gula pasir
  7. 2 buah tomat, potong-potong
  8. 750 ml air
  9. 1 sdt air asam
  10. 2 sdm minyak, untuk menumis

Haluskan:

  1. 1 sdt ketumbar
  2. ½ sdt jintan
  3. ½ sdt adas
  4. ½ bunga pekak
  5. 3 butir kemiri, sangrai
  6. ¼ sdt kayu manis bubuk
  7. 3 butir cengkih
  8. ¼ sdt merica
  9. ¼ sdt pala bubuk

Cara Membuat Resep Masakan Pindang Daging Pontianak:


  1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang merah dan bumbu halus sampai harum. Tambahkan daging. Aduk sampai berubah warna.
  2. Masukkan kecap manis, garam dan gula pasir. Aduk rata. Tambahkan tomat. Aduk rata. Tuang air sedikit-sedikit sambil diaduk.
  3. Masak sampai matang. Masak sampai bumbu meresap. Angkat, sajikan.

Untuk 4 porsi


Aneka Makanan Indonesia Terbaru: RESEP MASAKAN GULAI KAMBING


RESEP MASAKAN GULAI KAMBING

Bahan:

  1. 2 sdm minyak sayur
  2. 400 gram daging kambing, potong-potong
  3. 4 lembar daun jeruk purut
  4. 1 batang serai, memarkan
  5. 4 lembar daun salam
  6. 1 sdt garam
  7. ½ sdt merica bubuk
  8. 2 liter santan

Haluskan:

  1. 6 butir bawang merah
  2. 3 siung bawang putih
  3. 1 cm kunyit
  4. 6 buah kemiri
  5. ½ sdt garam
  6. Penyedap jika suka

Cara Membuat Resep Masakan Gulai Kambing:


  1. Haluskan bawang merah, bawang putih, kunyit dan kemiri. Sisihkan. Panaskan minyak sayur di atas api sedang, lalu masukkan daging kambing. Masak sampai daging berubah warna.
  2. Tumis bumbu halus sampai harum, lalu beri daun jeruk purut, serai, daun salam, garam dan merica bubuk. Aduk rata.
  3. Tuang santan, aduk sampai rata dan mendidih, kecilkan api. Masak sampai daging matang dan kuah mengental. Angkat.

Untuk 4 Porsi


Aneka Jajanan Indonesia Pilihan: Resep Siomay Udang


Resep Siomay Udang

 

Bahan:

½  sdt garam
½  sdt gula pasir
¼  sdt lada bubuk
¼  sdt minyak wijen
½  sdt saus tiram
25 ml air es
25 gr tepung sagu
100 gr bengkuang, potong dadu kecil
1 putih telur, untuk perekat

25 lbr kulit siomay bulat, diameter 8 cm
100 gr udang kupas, cincang kasar
50 gr ayam giling
2 siung bawang putih, cincang halus

 

Cara Membuat Siomay Udang:

  1. Buat isi: aduk rata udang, ayam, bawang putih, garam, gula pasir, lada, minyak wijen, saus tiram, dan air es.
  2. Tambahkan tepung sagu, uleni sampai rata, masukkan bengkuang, campur sampai rata.
  3. Ambil selembar kulit siomay, beri 1 sdt isi, lipat menjadi setengah lingkaran. Tekuk ujungnya, rekatkan dengan putih telur hingga bagian isi menyembul di bagian tengah.
  4. Kukus siomay sampai matang selama 15 menit, sajikan dengan saus sambal.

 

Hasil: 25 potong


Jumat, 29 Juni 2012

Resep Masakan Indonesia Pilihan: RESEP MASAKAN NASI GORENG JAWA


RESEP MASAKAN NASI GORENG JAWA

Bahan:

  1. 3 porsi nasi putih
  2. 50 gram teri medan, rendam dalam air matang
  3. 3 sdm kecap manis
  4. 1 batang daun bawang, iris halus
  5. 4 sdm minyak goreng, untuk menumis

Haluskan:

  1. 4 butir bawang merah
  2. 4 siung bawang putih
  3. 2 buah cabai merah
  4. 2 butir kemiri
  5. ½ sdt terasi bakar
  6. 1½ sdt garam
  7. ½ sdt penyedap, jika suka

Cara Membuat Resep Masakan Nasi Goreng Jawa:


  1. Panaskan 2 sdm minyak, goreng teri medan sampai matang. Angkat dan sisihkan.
  2. Tambahkan sisa minyak dalam wajan bekas menggoreng teri, panaskan.
  3. Tumis bumbu halus dan daun bawang sampai matang. Masukkan nasi putih, lalu tambahkan kecap manis. Aduk rata.
  4. Masukkan teri nasi, aduk sampai bumbu meresap. Angkat. Hidangkan panas dengan acar segar dan kerupuk bawang.

Untuk 3 orang


Resep Indonesia Pilihan: RESEP MASAKAN OSENG TELUR PUYUH MASAK REBON


RESEP MASAKAN OSENG TELUR PUYUH MASAK REBON

Bahan:

  1. 20 butir telur puyuh rebus, kupas
  2. 3 sdm minyak untuk menumis
  3. 3 siung bawang putih, iris tipis
  4. 2 cm lengkuas, memarkan
  5. 2 cm jahe, memarkan
  6. 1 sdm udang rebon
  7. 2 lembar daun salam
  8. 2 lembar daun jeruk
  9. 2 buah cabai merah besar, potong serong
  10. 2 buah cabai hijau besar, potong serong
  11. 1 buah tomat, potong-potong
  12. 150 ml air
  13. 2 sdm kecap manis
  14. 1 sdm air asam jawa
  15. 1 sdt gula merah, iris
  16. ¼ kaldu ayam instan
  17. ½ sdt garam

Cara Membuat Resep Masakan Oseng Telur Puyuh Masak Rebon:


  1. Rebus telur puyuh sampai matang, kupas kulitnya. Sisihkan. Tumis bawang putih, bombay sampai harum.
  2. Tambahkan udang rebon, dan salam, daun jeruk, cabai merah dan cabai hijau.
  3. Masukkan telur puyuh, tambahkan kecap manis. Tuang air, lalu beri air asam, gula merah, kaldu instan dan garam. Aduk rata.
  4. Masak sampai bumbu meresap dan matang. Angkat.

Untuk 4 porsi


Resep Indonesia: RESEP MASAKAN KETUPAT SAYUR MEDAN


RESEP MASAKAN KETUPAT SAYUR MEDAN

 

Bahan:

  1. 6 buah ketupat masak
  2. Sayur tauco medan (lihat resep dibawah)

 Bahan sambal teri:

  1. ½ sendok makan minyak goreng, untuk menumis
  2. 2 lembar daun jeruk purut, iris tipis
  3. ¼ sendok teh air jeruk nipis
  4. 150 gram kacang tanah, goreng
  5. 25 gram teri medan, goreng
  6. 25 gram cabe merah
  7. 3 butir bawang merah
  8. 1/8 sendok teh garam

 

Cara Membuat Resep Masakan Ketupat Sayur Medan:

  1. Sambal teri: tumis cabe merah dan bawang merah yang sudah digerus halus bersama garam. Masukkan daun jeruk. Aduk. Tambahkan teri medan, kacang goreng, air jeruk nipis dan gula. Aduk sampai bumbu meresap. Setelah matang angkat.
  2. Potong-potong ketupat. Sajikan dengan sayur tauco dan sambal teri. Tambahkan bawang goreng dan kerupuk sebagai pelengkap.

Wisata Kuliner Indonesia RESEP MASAKAN NASI HAINAN


RESEP MASAKAN NASI HAINAN  Bahan Nasi:

250 gram beras

 

500 cc kaldu ayam

 

3 siung bawang putih dihaluskan

 

1 sendok makan arak china

 

1 sendok teh minyak wijen

 

½ sendok makan kecap asin

 

4 sendok makan minyak goreng

 

Bahan kuah ayam:

 

75 gram labu bligo atau labu siam di potong dadu

 

500 cc kaldu ayam

 

1 ekor ayam kampung beri cuka pada kepala, mulut dan kaki

 

1 sendok makan hasil gorengan bawang putih dan jahe

 

Garam, kecap asin, minyak wijen, arak china secukupnya

 

Bahan untuk sambal:

 

5 buah cabai merah direbus

 

10 buah cabai rawit direbus

 

½ buah tomat direbus

 

1 sendok makan hasil gorengan bawang atau jahe

 

Garam secukupnya

 

Cara Membuat Resep Masakan Nasi Hainan:

 

1.    Goreng bawang putih, jahe yang sudah dihaluskan, hingga kuning dan kering bergumpal, angkat ampas bawang, sisihkan untuk kuah sambal.

 

2.    Masukkan beras dalam minyak yang panas, aduk, tambahkan kecap asin hingga harum dan masukkan kaldu, kecilkan api sambil sesekali diaduk, masak hingga menjadi karonan.

 

3.    Kemudian kukus karonan, hingga menjadi nasi.

  


Aneka Jajanan Indonesia Terbaru: RESEP MASAKAN CENDOA KAPAU


RESEP MASAKAN CENDOA KAPAU (PADANG)

Bahan:

  1. 100 gram sagu aren
  2. 2 sdm air daun suji
  3. ¼ sdt garam
  4. 600 ml air

Pelengkap:

  1. Lopis ketan (siap beli)
  2. Tapai singkong

Bahan Saus:

  1. 250 gram gula merah
  2. ¼ sdt garam
  3. 2 lembar daun pandan
  4. 200 ml air

Cara Membuat resep Masakan Cendoa Kapau (Padang):


  1. Larutkan sagu aren dengan sebagian air, aduk, lalu saring. Rebus sisa air hingga mendidih. Masukkan air daun suji, garam dan larutan sagu aren. Masak sambil diaduk-aduk hingga kental dan bening, angkat, sisihkan.
  2. Tuang adonan ke dalam cetakan cendol, tekan-tekan hingga cendol keluar. Rendam cendol yang keluar dari cetakan di dalam air dingin yang matang, angkat, tiriskan. Jika air sudah terasa panas harus diganti dengan yang dingin.
  3. Saus: Campur semua bahan saus, masak hingga mendidih sambil diaduk-aduk. Angkat, lalu saring, dan dinginkan.
  4. Tata cendol, lopis dan tapai singkong di dalam mangkuk saji, lalu siram dengan saus gula merah, sajikan.

Untuk 4-5 Porsi

Tip: ekstrak daun suji dibuat dari daun suji (30 lembar) dan daun pandan (5 lembar) ditumbuk, lalu diremas-remas dengan 75 ml air hangat dan disaring. Air dalam saringannya disimpan didalam lemari es dan bisa dipakai sewaktu-waktu.


Aneka Jajanan Terbaru: RESEP MAKANAN AKAR KELAPA



RESEP MAKANAN AKAR KELAPA


Bahan:

225 gram tepung ketan

¼ sendok teh garam

2 butir telur

35 gram gula halus

125 cc santan kental instant

50 gram mentega, cairkan

Minyak goreng


Cara Membuat Resep Makanan Akar Kelapa:

  1. Campur tepung ketan, garam. Aduk rata, kocok telur dan gula hingga kental dan mengembang, angkat, mixer
  2. Masukkan santan sedikit demi sedikit bergantian dengan mentega cair. Aduk hingga rata
  3. Tuang minyak diwajan, siapkan  cetakan kue bentuk tabung pasang cetakan bentuk gigi diujung
  4. Masukkan adonan ke dalam cetakan tekan dengan alat hingga langsung ke wajan berisi minyak dingin
  5. Masukkan diatas api kecil atau jaga minyak agar tidak panas. Goreng adonan sambil diaduk hingga matang dan kering. Angkat, tiriskan. Hidangkan atau simpan di stoples

Untuk 350 bagian


Kamis, 28 Juni 2012

Kuliner Indonesia: RESEP MASAKAN PUDING MERAH PUTIH


RESEP MASAKAN PUDING MERAH PUTIH

Bahan:

  1. 1 bungkus agar-agar merah
  2. 750 ml air sirup stroberi / cocopandan
  3. 100 gram gula pasir

Puding Putih:

  1. 1 bungkus agar-agar putih
  2. 400 ml susu
  3. 75 gram gula pasir
  4. ½ tets esens almond
  5. ¼ sdt vanili
  6. 75 gram sari kelapa (nata de coco), potong dadu kecil

Cara Membuat Resep Masakan Puding Merah Putih:

  1. Puding Merah: campur agar-agar merah, sirup stroberi / cocopandan, gula pasir. Masak sampai mendidih, lalu tuang ke dalam cetakan agar-agar.
  2. Puding Putih: campur agar-agar putih, susu, gula pasir, esens almond dan vanili. Masak sampai mendidih, masukkan sari kelapa (nata de coco). Angkat, lalu tuang ke atas puding merah. Simpan dalam lemari pendingin.

Untuk 20 potong


Aneka Makanan Terbaru: RESEP MASAKAN PEAR & NANAS PANGGANG


RESEP MASAKAN PEAR & NANAS PANGGANG

 

Bahan-bahan:

a.    2 buah pear, kupas, potong-potong

b.    1 buah nanas, kupas, potong dadu

c.    1 buah jeruk lemon, peras air

d.    50 gram gula palem

 

Cara Membuat Resep Masakan Pear & Nanas Panggang:

1.    Siapkan mangkuk muffin / mangkuk tahan panas, olesi dengan mentega. Sisihkan.

2.    Lumuri pear dengan air jeruk lemon, diamkan 15 menit.

3.    Masukkan potongan pear an nans ke dalam mangkuk, taburi dengan gula palem.

4.    Oven 180° Celcius, 25 menit hingga matang.

Hasil: 4 Porsi


Kuliner Khas Indonesia Pilihan: RESEP MASAKAN SAMBAL LADA BELIMBING (SUMATERA BARAT)


RESEP MASAKAN SAMBAL LADA BELIMBING (SUMATERA BARAT)

Bahan:

  1. 20 buah belimbing sayur
  2. 30 buah cabai merah
  3. 20 buah cabai rawit
  4. 12 butir bawang merah
  5. 1 sdt terasi bakar
  6. Garam secukupnya

Cara Membuat Resep Masakan Sambal Lada Belimbing (Sumatera barat):

  1. Iris-iris belimbing sayur, lalu remas dengan sedikit garam sampai keluar airnya. Sisihkan belimbingnya.
  2. Giling belimbing, cabai merah, cabai rawit, bawang merah, terasi dan garam. Aduk rata. Sajikan.

Untuk 4-5 orang


Aneka Makanan Pilihan: RESEP KUE LEMPER AYAM


RESEP KUE LEMPER AYAM

 

Bahan:

Ketan:

  1. 250 gram ketan
  2. 250 santan kental dari 1 butir kelapa
  3. 2 lembar daun salam
  4. 1 batang serai memarkan
  5. ½ sendok teh garam

Isi:

  1. 1 dada ayam rebus matang suwir-suwir
  2. 1 lembar daun salam
  3. 4 lembar daun jeruk
  4. 200 cc santan dari ½ butir kelapa
  5. 1 sendok makan air asam jawa
  6. 2 sendok makan minyak goreng

Haluskan :

  1. 5 siung bawang merah
  2. 3 siung bawang putih
  3. 3 butir kemiri, sangrai
  4. 1 sendok makan ketumbar, sangrai
  5. 1 sendok teh jinten sangrai
  6. 1 sendok makan gula pasir

Pembungkus: daun pisang secukupnya

Cara Membuat Resep Kue Lemper Ayam:

  1. Ketan rendam selama 2 jam, cuci bersih, tiriskan dan kukus selama 15 menit, angkat. Rebus santan bersama daun salam, serai dan garam, masukkan ketan yang telah dikukus dan aronihingga seluruhsantan dihisap oleh ketan, angkat. Kukus ketan hingga matang, angkat
  2. Isi: panaskan minyak tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum, masukkan santan ayam, salam dan daun jeruk masak hingga matangdan santan habis, angkat.
  3. Siapkan cetakan lemper Olesi dengan minyak atau lapisi denganselembar plastic bersih, tuangkan setengah bagian ketan, ratakan, tuangkan isian, ratakan setengah bagian ketan, ratakan tuangkan isian, ratakan dan tutup dengan setengahsisa ketan ratakan dan padatkan. Angkat.
  4. Ambil selembar daun dengan ukuran yang sesuai dengan potongan lemper, bungkus dan sajikan.

 Untuk 12 buah.


Aneka Jajanan Indonesia: RESEP MASAKAN MI PEDAS MANIS


RESEP MASAKAN MI PEDAS MANIS

Bahan:

  1. 150 gram mi rebus dan tiriskan
  2. 5 lembar bokcoy, iris-iris, rebus, tiriskan
  3. 5 buah udang, kupas kulit
  4. 10 buah bakso, iris tipis
  5. 2 buah cabai merah, iris tipis bulat
  6. 3 batang kucai, iris tipis
  7. 4 sendok makan saus manis pedas
  8. 2 sendok makan saus tomat
  9. 1 sendok makan kecap manis
  10. 1 sendok makan minyak goreng

Bumbu halus:

  1. 2 siung bawang putih
  2. 4 butir bawang merah
  3. 1 sendok the merica bubuk
  4. 1 sndok the garam

Cara Membuat Resep Masakan Mi Pedas Manis:

  1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan irisan cabai aduk rata
  2. Masukkan udang dari dan bakso. Aduk hingga matang tambahkan mi rebus dan bokcoy, aduk rata
  3. Tuang saus pedas manis, saus tomat dan kecap manis. Aduk rata. Masak hingga semua matang. Angkat
  4. Sajikan dengan taburan daun kucai

Hasil 3 porsi


Rabu, 27 Juni 2012

Resep Makanan Indonesia Pilihan: RESEP SOUP TOMAT SEAFOOD


RESEP SOUP TOMAT SEAFOOD

 

Bahan â€" bahan  :

- tomat, 3 buah , blender

- margarine, 2 sdm

- bawang Bombay, 1 buah , potong-potong

- bawang putih, 3 siung , cincang

- 2 lembar daun salam

- 1 liter air

- wortel, 2 batang , potong dadu kecil

- kentang, 2 buah , kupas potong dadu kecil

- udang sedang, 300 gram , kupas sisakan ekornya

- kerang hijau, 300 gram

- kerang putih, 300 gram

- ikan kakap, 250 gram daging

- garam, 1 sdt

- merica bubuk, 1 sdt

- gula pasir, 1 sdm

- Taburan : peterseli cincang

 

Cara Membuat Resep Soup Tomat Seafood :

  1. Panaskan margarine, tumis bawang Bombay dan bawang putih hingga harum, masukkan
    daun salam dan air, didihkan.
  2. Masukkan wortel dan kentang, masak hingga matang.
  3. Masukkan udang, kerang hijau, kerang putih, kakap, garam, merica dan gula pasir, masak hingga matang, tambahkan tomat yang telah dihaluskan, aduk rata, masak sebentar, angkat.
  4. Sajikan hangat, taburi dengan peterseli cincang

Untuk : 6 porsi


Resep Indonesia Terbaru: RESEP KUE CUP CAKE KUKUS


RESEP KUE CUP CAKE KUKUS

Bahan:

  1. 125 gram margarin
  2. 80 ml susu cair
  3. 2 butir telur
  4. 150 gram gula pasir
  5. 200 gram tepung terigu
  6. 30 gram cokelat bubuk
  7. 1 sdt soda kue
  8. 1 sdt baking powder

Cara Membuat:

  1. Siapkan dandang untuk mengukus dan loyang muffin ukuran diameter 6 cm yang telah beri kertas cup.
  2. Cairkan margarin bersama susu cair, masak hingga mencair dan hangat, tidak sampai mendidih, angkat.
  3. Kocok telur dan gula, hingga gula hancur, tidak sampai berbuih banyak, masukkan tepung terigu, cokelat bubuk, baking powder, dan soda kue, aduk rata.
  4. Masukkan margarin leleh, aduk rata.
  5. Tuangkan ke dalam loyang hingga hampir penuh, dan kukus selama 20 menit hingga matang, angkat, sajikan.

Kuliner Indonesia Terbaru: RESEP MASAKAN TUMIS TAHU SAWI PUTIH


RESEP MASAKAN TUMIS TAHU SAWI PUTIH

Bahan:

  1. 200 gram sawi putih, iris besar
  2. 2 buah tahu putih yang besar, potong dadu, goreng setengah matang
  3. 100 ml air
  4. 3 sdm minyak, untuk menumis

Bumbu:

  1. 5 butir bawang merah, iris tipis
  2. 4 siung bawang putih, iris tipis
  3. 8 buah cabai merah keriting, iris serong
  4. 1 buah tomat, belah 8 bagian
  5. 1 batang daun bawang, iris serong
  6. 1 sdt garam
  7. 1 sdt gula pasir
  8. ½ sdt kaldu instan, jika suka

Cara membuat resep masakan Tumis Tahu sawi Putih:

  1. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Tambahkan cabai merah, tomat dan daun bawang. Tuangkan air, aduk hingga mendidih
  2. Masukkan sawi putih, garam, gula pasir dan kaldu instan.
  3. Masak hingga sawi layu. Masukkan tahu putih goreng, aduk rata. Masak kembali hingga bumbu meresap dan air habis. Angkat, sajikan

Untuk 4 porsi


Aneka Makanan Pilihan: RESEP MASAKAN KUE LAPIS PISANG AMBON


RESEP MASAKAN KUE LAPIS PISANG AMBON

 

Bahan-bahan:

a.    100 gram terigu

b.    4 buah pisang ambon, haluskan

c.    1 sendok teh kayu manis bubuk

d.    150 ml santan kental dari ¼ kelapa

e.    100 gram gula pasir

f.     1 sendok teh garam

g.    2 sendok teh pandan pasta

h.    1 sendok makan gula palem

 

Cara Membuat Resep Masakan Kue lapis Pisang Ambon:

1.    Campur jadi satu: terigu, pisang ambon, kayu manis bubuk, santan, gula pasir, garam. Aduk rata hingga halus.

2.    Bagi 2 adonan, satu adonan diberi pandan pasta, satu adonan diberi gula palem, sisihkan.

3.    Kukus secara berlapis hingga adonan habis, biarkan matang. Angkat, sajikan.

Hasil: 10 Potong


Wisata Masakan Indonesia RESEP KUE RANGIN


RESEP KUE RANGIN

Bahan:

  1. 250 gram tepung ketan
  2. ½ butir kelapa agak muda, parut
  3. ½ sdt garam
  4. 100 gram gula merah, iris â€" iris

Cara membuat resep kue Rangin:

  1. Campur tepung ketan, kelapa dan garam, aduk rata
  2. isi cetakan ½ penuh. Isi gula. Tutup adonan lagi
  3. Oven 170°C sampai matang

Aneka Makanan Pilihan: RESEP MASAKAN SALAD BUAH PHILIPINA



RESEP MASAKAN SALAD BUAH PHILIPINA


Bahan:

200 gr papaya mengkel, potong dadu

250 gr nanas, potong dadu

300 gr jeruk mandarin kalengan

1 kaleng leci tiriskan


Saus:

150 gr kerju krim

4 sdm gula bubuk

200 cc krim kental

2 sdm air jeruk lemon


Taburan dan hiasan :

100 gr almond, iris-iris sangrai

Daun mint secukupnya


Cara Membuat REsep Masakan Salad BUah Philipina:

  1. Saus: Kocok keju krim dan gula dengan mixer hingga lembut, masukkan krim kental. Kocok hingga rata, angkat mixer. Tambahkan air jeruk, aduk rata
  2. Tuang saus diatas potongan buah hingga tercampur rata
  3. Tata di piring salad dengan almond hiasi dengan daun mint
  4. Hidangkan

Untuk 5 porsi